Satgas Pangan Polres Sragen dan Dinas Perdagangan UKM Lakukan Pemantauan Harga di Pasar Bunder - Warta Global Jatim

Mobile Menu

Top Ads

Klik

Berita Update Terbaru

logoblog

Satgas Pangan Polres Sragen dan Dinas Perdagangan UKM Lakukan Pemantauan Harga di Pasar Bunder

Friday, 28 February 2025
SRAGEN, WARTAGLOBAL.id -- Satgas Pangan Polres Sragen bersama Dinas Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil Menengah (UKM) melaksanakan pengecekan bahan pokok di Pasar Bunder. Selain memastikan ketersediaan stok, tim juga melakukan pemantauan terhadap harga kebutuhan pokok di pasar tersebut.

Langkah ini bertujuan untuk menjamin stabilitas harga serta ketersediaan bahan pangan bagi masyarakat, terutama menjelang bulan Ramadan.

Kasat Reskrim Polres Sragen, AKP Isnovim Chodariyanto, mewakili Kapolres Sragen AKBP Petrus Parningotan Silalahi, menekankan bahwa pemantauan ini memiliki peran yang sangat penting.

“Kami ingin memastikan harga bahan pokok tetap stabil dan dapat dijangkau oleh masyarakat, sehingga tidak terjadi lonjakan yang berpotensi merugikan warga, terutama selama Ramadan,” ungkapnya pada Sabtu (1/3/2025).

Berdasarkan hasil pemantauan, harga kebutuhan pokok di Pasar Bunder terpantau relatif stabil. Harga beras medium tercatat Rp 13.000 per kilogram, sementara beras premium berada di kisaran Rp 17.000 per kilogram.

Untuk komoditas lain, harga cabai rawit merah mencapai Rp 78.000 per kilogram, cabai besar Rp 42.000 per kilogram, bawang merah Rp 38.000 per kilogram, dan bawang putih kating Rp 44.000 per kilogram.

Sementara itu, harga bahan pangan berprotein seperti daging sapi dijual Rp 135.000 per kilogram, sedangkan telur ayam negeri dibanderol Rp 31.000 per kilogram. Minyak goreng curah dijual seharga Rp 17.550 per liter, dan gula pasir dipasarkan dengan harga Rp 18.000 per kilogram.

Selain melakukan pemantauan harga, tim gabungan juga berinteraksi langsung dengan pedagang serta konsumen. Melalui dialog ini, diharapkan penerapan Harga Eceran Tertinggi (HET) dapat berjalan dengan baik, serta memberikan edukasi kepada para pedagang agar tidak menaikkan harga secara sepihak yang dapat merugikan masyarakat.

Dengan adanya pengecekan ini, diharapkan masyarakat Sragen dapat menjalankan ibadah Ramadan dengan lebih tenang tanpa kekhawatiran terhadap kenaikan harga atau kelangkaan bahan pokok. Satgas Pangan Polres Sragen akan terus melakukan pemantauan guna memastikan kestabilan pasar selama bulan suci ini.

(Joko Susilo)

KALI DIBACA
Klik