Kapolres Batu Hadiri Upacara HUT TNI ke-79, Tekankan Pentingnya Kerja Sama untuk Pilkada Damai.
Jatim wartaglobal.id - Kota Batu, Jawa Timur - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-79, Kapolres Batu AKBP Andi Yudha Pranata, SH., S.I.K., M.Si., menghadiri upacara peringatan yang digelar di Lapangan Upacara Pusdik Arhanud pada Sabtu (5/10/2024). Upacara yang berlangsung khidmat tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Pusdik Arhanud Brigjen TNI I Made Suryawan, S.Sos, selaku Inspektur Upacara.
Acara ini menjadi momentum penting untuk menegaskan kembali komitmen sinergitas antara TNI dan Polri, khususnya dalam menghadapi Pilkada Serentak 2024. Tema peringatan HUT TNI tahun ini, "TNI Modern Bersama Rakyat, Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional untuk Indonesia Maju", menunjukkan tekad TNI untuk terus bertransformasi menjadi kekuatan yang modern dan profesional, serta senantiasa berdampingan dengan rakyat.
Hadir dalam upacara tersebut sejumlah pejabat penting, termasuk Pj Walikota Batu, Kepala Kejaksaan Kota Batu, Komandan Poltekad, komandan PusbengArhanud, dan para tokoh masyarakat. Kehadiran Kapolres Batu dalam upacara ini merupakan wujud nyata dari sinergitas TNI-Polri yang telah terjalin erat selama ini.
“Kehadiran kami selaku Kapolres Batu mewakili seluruh personil Polres Batu, merupakan wujud daripada sinergitas TNI-Polri yang dimana kita adalah Mitra pelayanan yang siap memberikan pengabdian terbaik kepada Negara dan Bangsa”, ujar Kapolres Batu.
Kapolres Batu juga menyampaikan ucapan selamat kepada TNI di usia yang ke-79, dan berharap agar TNI semakin profesional dan prima dalam menjalankan tugasnya. “Di usia yang ke-79, kami mengucapkan selamat ulang tahun kepada TNI. Semoga TNI semakin profesional, prima, hebat, dan kokoh dalam menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Kami juga berharap TNI akan terus menjadi pilar yang kuat dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa ini,” ujar Andi.
“TNI adalah garda terdepan dalam menjaga kedaulatan NKRI. Dirgahayu TNI yang ke-79, semoga TNI semakin kuat, semakin kompak, dan semakin dicintai oleh seluruh rakyat Indonesia,” tambahnya.
Menjelang Pilkada Serentak 2024, Kapolres Batu menekankan pentingnya sinergitas TNI-Polri untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama proses demokrasi berlangsung. “Kedepan, tantangan kita akan semakin besar. Tugas kita bersama adalah menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada serentak 2024 berlangsung. Sinergi antara TNI dan Polri akan sangat diperlukan untuk memastikan proses demokrasi ini berjalan dengan lancar dan damai,” tutupnya.
Sinergitas TNI-Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban menjadi kunci keberhasilan Pilkada Serentak 2024. Hal ini juga ditekankan oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Hadi Tjahjanto, yang menyatakan bahwa sinergi TNI-Polri merupakan aspek penting dalam penyelenggaraan Pilkada 2024.
“Kalau kita lihat film Ipin dan Upin, itu ibarat TNI dan Polri jalan bersama-sama, ke mana-mana,” ujar Menko Polhukam.
Upacara HUT TNI di Kota Batu juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, seperti pemotongan tumpeng sebagai wujud syukur, defile pasukan dan alutsista Arhanud, serta panggung hiburan. Acara ini berbarengan dengan Tabebuya Festival dan HUT Kota Batu ke-23, sehingga menjadi momen yang istimewa bagi masyarakat Kota Batu.
Sinergitas TNI-Polri yang terjalin erat di Kota Batu diharapkan dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024. TNI dan Polri bersama-sama berkomitmen untuk mengawal proses demokrasi agar berjalan dengan lancar, aman, dan damai.
fir